Selamat Datang di ekaswantika.blogspot.com

Rabu, 28 Desember 2011

Seberapa efektifkah pelaksanaan pemilukada?


PENDAHULUAN

Political passion atau gairah politik, jika bisa disebut demikian, di tingkat propinsi dan juga kabupaten/kota di Indonesia belakangan ini semakin marak seiring dengan digelarnya pemilihan kepala daerah (pilkada). Ada sekitar 14 (empat belas) propinsi dan 136 kabupaten/kota yang telah dan akan menyelenggarakan pilkada pada tahun 2008. Daerah propinsi tersebut meliputi: Sumatera Utara, Riau, Sumatera Selatan, Lampung, Kepulauan Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta  (masih menjadi perdebatan), Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur,dan Maluku. Terdapat beberapa keunggulan, mengapa pemilihan langsung menjadi pilihan:

Kamis, 22 Desember 2011

SUCKSEED




Sebenarnya nih film udah lama rilis, tapi saya ingin sekali mereviewnya karena filnya sih lumayan oke. Film ini berjudul SUCKSEED, kisah ini menceritakan tentang 3 orang siswa sekolahan yaitu Ped diperankan Jirayu Laongmanee adalah seorang siswa yang pemalu dan jarang bergaul. Bersama 2 orang temannya yaitu, Koong diperankan Pachara jirathiwat dia bisa dibilang paling labil, karena  selalu gonta ganti dan permainan dan Ex diperankan Thawat pornrattanaprasert. Sadar bahwa mereka bertiga siswa yang cupu dan kuper maka mereka sepakat untuk membuat sebuah rock-band untuk menjadi terkenal disekolahnya, sekaligus ingin menyaingi band dari saudara kembar Koong yaitu Kay yang sudah sangat terkenal  dan digandrungi oleh gadis-gadis disekolahnya. Dan disaat yang sama  Kong dan Ped bertemu dengan murid baru bernama Ern diperankan Nattasha Nauljam yang ternyata adalah teman masa kecil mereka semasa di SD.

Sabtu, 17 Desember 2011

KEKUASAAN NEGARA



Negara adalah organisasi kekuatan, oleh karenanya dalam setiap organisasi yang bernama Negara  selalu dijumpai adanya organ atau alat perlengkapan yang mempunyai kemampuan untuk memaksakan kehendaknya kepada siapapun juga yang bertempat tinggal dalam wilayah kekuasaannya. Sehingga dapat membimbing berbagai kegiatan penduduk ke arah tujuan bersama.